Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Tips Event Shadow Legion Invasion

Even Invasi Pasukan Bayangan atau lebih dikenal dengan sebutan Shadow Legion Invasion adalah sebuah event yang berlangsung secara berkala di permainan Rise Of Kingdoms.  Even ini sangat cocok untuk semua pemain berapapun powernya dan memberikan hadiah yang cukup menarik.  Jika kamu ingin tahu panduan, tips dan trick bagaimana memainkan permainan ini maka disinilah tempatnya.

Shadow Legion Invasion Event


Dasar-Dasar Event:

  1. Selama Event berlangsung, sejumlah Benteng Kegelapan akan bermunculan di peta disekeliling tempatmu..
  2. Hanya R4 atau R5 yang bisa memulai event dan aliansi kamu setidaknya harus punya 30 anggota.
  3. Ketika event dimulai, benteng kegelapan akan mengirim pasukan yang akan menyerang seluruh anggota aliansi.
  4. Gelombang serangan akan berlangsung 25 kali (level 1-25) dan setiap 5 gelombang akan ada pasukan tambahan yang menyerang dan bisa memberikan hadiah tambahan bila berhasil mengalahkannya..
  5. Pemain akan gugur bila kotanya dua kali berhasil dikalahkan oleh pasukan kegelapan dan kotanya tidak akan diserang lagi. Jika semua anggota aliansi gugur maka event akan selesai.
  6. Melakukan teleport saat event berlangsung akan dianggap sebagai 1 kekalahan.
  7. Jika setidaknya 15 member bertahan dari 25 gelombang serangan, maka aliansi bisa memainkan level kesulitan yang lebih tinggi saat even ini diadakan lagi.
  8. Menggunakan Shield tidak memberi efek pada serangan pasukan legion atau artinya kotamu akan tetap diserang.
  9. Setiap pasukan bayangan yang menyerang akan masing-masing punya satu spesial skill.
  10. Setiap aliansi hanya punya satu kesempatan melakukan tantangan setiap event berlangsung.
Benteng Kegelapan Shadow Invasion


Tips Bermain Serangan Pasukan Bayangan:

Dalam panduan ini akan fokus pada cara paling efektif untuk mengalahkan gelombang serangan dari pasukan bayangan.  Makin tinggi tingkat kesulitan yang dimainkan tentunya memerlukan level pasukan atau kekuatan kota yang lebih baik.

·         Gunakan komandan yang memberikan daya tahan dan damage paling bagus untuk bertahan sebagai komandan garrison di kotamu.

·         Poin penting untuk tetap berada didalam kota dengan semua pasukanmu.  Makin banyak pasukan sesuai kapasitas maksimal kotamu maka damage yang diberikan ke pasukan bayangan akan makin besar.

·         Manfaatkan Rune yang ada (ambil rune terbesar attack/defend/health) sebelum event dimulai.

·         Skill Aliansi bila sudah diriset sangat bermanfaat untuk digunakan:

·      Unbridled Progress: Meningkatkan damage 30%.

·      Counteroffensive: Tambahan 10% defense terhadap serangan.

·      Books & Battles: Meningkatkan attack pasukan sebesar 10%.

·         Semakin bertambahnya level pasukan kegelapan maka makin susah mereka ditumbangkan, membantu rekan aliansi  dalam hal ini akan sangat membantu.  Oleh karenanya posisi Berdekatan saat event sangat bermanfaat sekali.

·         Mengirim pasukan ke kota teman kamu akan memberi tambahan poin (Namun amankan dulu kota mu sebelum berfikir membantu rekan-rekanmu). Saat kamu sudah gugur atau kalah dua kali kamu bisa tetap bermain dengan mengirim pasukan ke kota temanmu dan ikut memperoleh point.

·         Gunakan Buff menambah attack/ defense yang kamu punyai.

·         Jangan keluar dari aliansi hingga event selesai atau poinmu akan kereset menjadi 0.

·         Kamu bisa mengirimkan pasukan satu saja untuk menyerang lebih dahulu pasukan kegelapan sebelum dia sampai kotamu.  Tapi lebih baik bertahan di dalam kota..

·         Peace shields  tidak berguna untuk event ini, jadi jika kamu berencana menggunakannya, lebih baik urungkan kembali niatmu.

·         Menggunakan teleport akan dianggap sebagai mengakui kekalahan atau dihitung kalah sekali.

·         Jika 15 anggota bisa bertahan hingga serangan gelombang ke 25 maka pada event berikutnya aliansi mu bisa memainkan level kesulitan yang lebih tinggi lagi.


Sumber Point

    Setiap kamu berhasil membunuh 1 pasukan maka kamu berhasil memperoleh 1 poin. Jadi misal bila dalam satu gelombang berisi 20.000 pasukan dan berhasil kamu kalahkan kamu akan memperoleh 20.000 Point.

    Note : 

    Jangan menyerang pasukan bayangan yang sedang / akan menyerang kota temanmu sebab itu akan mengurangi poin yang bisa mereka peroleh.

    Lebih baik masuk ke kota mereka dan maka kamu akan memperoleh poin yang sama banyak (misal sama-sama 20.000).

    Total poin Invidividu akan diakumulasi untuk menjadi total poin Aliansi

Hadiah

Untuk Tiap user ada hadiah yang diperoleh untuk tiap level pasukan bayangan yang dikalahkan.  

20  Aliansi dengan poin tertinggi juga kan memperoleh hadiah aliansi yang bisa di cek di menu klasmen event pada permainan.


Shadow Legion Unleash



Post a Comment

0 Comments

Daftar Pemain Yang Di Blacklist